Beranda Warta Kementerian Sentra Darussa'adah Aceh Terima Bantuan Atensi Kemensos dan Donasi kitabisa.com

Sentra Darussa'adah Aceh Terima Bantuan Atensi Kemensos dan Donasi kitabisa.com

Mensos menggandeng kitabisa.com untuk membantu biaya operasional pengobatan bagi Shafira dan Amatur

0
Mensos menggandeng kitabisa.com untuk membantu biaya operasional pengobatan bagi Shafira dan Amatur

"Ya, terima kasih kepada orang-orang baik yang telah mendonasikan untuk membantu 2 anak kita. Karena kebutuhan mereka bukan saat operasi saja, tetapi mereka butuh biaya lainnya, contohnya transport yang sekarang sudah Kemensos handle. Ada juga obat-obat yang harus ditebus yang tidak di cover BPJS," kata Mensos pada awak media.

Maulana, perwakilan dari kitabisa.com menambahkan bahwa dua anak ini merupakan representasi masyarakat Aceh yang masih banyak membutuhkan bantuan. Pihaknya pun terbuka untuk menerima aduan maupun informasi jika ada masyarakat yang butuh bantuan untuk menunjang biaya pengobatan.

"Bagi masyarakat yang butuh bantuan boleh diinformasikan ke kita. Nanti kita bisa asesmen dan kita akan coba turut bantu. 2 pasien tadi itu merupakan representatif dari keseluruhan masyarakat yang masih butuh bantuan," katanya.

Hadir dalam kesempatan ini, Pimpinan kitabisa.com Perwakilan Aceh Maulana, Staf Khusus Menteri Sosial Bidang Komunikasi dan Media Massa Don Rozano Sigit Prakoeswa, Direktur Jenderal Rehabilitasi Sosial Pepen Nazaruddin, Kepala Sentra Insyaf Medan Iman Imanuddin dan Kepala Sentra Darussa'adah Aceh Susi Mulyati.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait