CARAPANDANG.COM- Presiden Iran Masoud Pezeshkian pada Minggu (18/1) memperingatkan bahwa setiap serangan terhadap Pemimpin Tertinggi Iran Ali Khamenei akan dianggap sebagai deklarasi "perang habis-habisan" terhadap bangsa Iran.
Pernyataan itu disampaikan oleh Presiden Iran menyusul pertukaran retorika yang tajam dengan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump.
Pernyataan Pezeshkian yang diunggah melalui platform media sosial X itu disampaikan di tengah meningkatnya ketegangan setelah Trump mengatakan kepada Politico pada Sabtu (17/1) bahwa sudah "saatnya mencari kepemimpinan baru di Iran."
"Setiap serangan terhadap pemimpin besar kami akan sama dengan perang habis-habisan terhadap bangsa Iran," tulis Pezeshkian.
Presiden Iran tersebut juga menyalahkan Washington atas kesulitan ekonomi yang dihadapi negaranya.