Beranda Umum Menggali Potensi Laut Dalam Indonesia

Menggali Potensi Laut Dalam Indonesia

terdapat 68 persen dari perairan di Nusantara berupa laut dalam yakni minimal mencapai 2.000 meter di bawah permukaan

0
istimewa

CARAPANDANG - Indonesia merupakan negara maritim dengan dua pertiga atau 77 persen dari luas wilayahnya berupa perairan. Data Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) menyebutkan, dari total 6,4 juta kilometer luas perairan Indonesia, sebesar 4,4 juta km di antaranya merupakan perairan dalam dan sisanya 2juta km adalah perairan dangkal.

Artinya, terdapat 68 persen dari perairan di Nusantara berupa laut dalam yakni minimal mencapai 2.000 meter di bawah permukaan. Indonesia memiliki potensi laut dalam yang masih jarang untuk dieksplorasi meski nilai ekonominya juga tak kalah menarik untuk dijelajahi.  

Minimnya cahaya yang mampu menembus di kedalaman sampai 2.000 meter ditambah tingginya tekanan, hingga mencapai 11.000 Pound per Square Inch (PSI) menjadi tantangan tersendiri bagi eksplorasi dan riset laut dalam. Itu diakui oleh Kepala Pusat Riset Laut Dalam Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Indah Suci Nurhati.

Kondisi tersebut menyebabkan masih belum banyak dilakukannya kegiatan riset. Saat ini, Indonesia juga masih memiliki keterbatasan pada alat dan akses untuk mencapai laut dalam sehingga riset-riset mengenai penemuan apa saja yang berada di laut dalam belum banyak tereksplorasi.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait