Beranda Edukasi Langkah Strategis Pemerintahan Siapkan Guru Profesional Melalui Seleksi PPG 2025

Langkah Strategis Pemerintahan Siapkan Guru Profesional Melalui Seleksi PPG 2025

Pendaftaran seleksi dibuka sejak 14 Oktober hingga 6 November 2025 melalui laman resmi ppg.kemendikdasmen.go.id

0
PPG

CARAPANDANG - Pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka terus memperkuat fondasi pendidikan nasional melalui penyiapan guru profesional dan berakhlak mulia. Salah satu langkah konkret diwujudkan oleh Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) yang resmi membuka seleksi Pendidikan Profesi Guru (PPG) bagi Calon Guru Tahun 2025.

Pendaftaran seleksi dibuka sejak 14 Oktober hingga 6 November 2025 melalui laman resmi ppg.kemendikdasmen.go.id. Program ini menjadi bagian strategis dari agenda nasional pendidikan berkualitas dan merata, selaras dengan visi pemerintahan Prabowo–Gibran untuk memperkuat sumber daya manusia unggul Indonesia.

Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu’ti menegaskan bahwa peningkatan kompetensi guru bukan sekadar program teknis, melainkan misi peradaban bangsa.

“PPG bukan sekadar formalitas atau angka-angka, tetapi tentang membentuk guru yang benar-benar berkualitas. Guru tidak hanya agen pembelajaran, tetapi juga agen peradaban. Karena itu, PPG harus dilaksanakan dengan akuntabilitas penuh dan semangat mencerdaskan kehidupan bangsa,” ujar Mu’ti, dalam keterangan tertulis yang diterima Infopublik, Senin (20/10/2025).

Senada dengan itu, Dirjen Guru, Tenaga Kependidikan, dan Pendidikan Guru (GTKPG) Nunuk Suryani menambahkan bahwa setiap guru wajib memiliki sertifikat pendidik sebagai bukti profesionalisme dan kompetensi.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait