Beranda Umum Hidupkan Industri Kendal dan Batang Lewat Aliran Gas Cisem

Hidupkan Industri Kendal dan Batang Lewat Aliran Gas Cisem

Suplai gas bumi ke industri dan rumah tangga menjadi penting untuk kelangsungan hidup khalayak ramai

0
Istimewa

Proyeksi potensi industri yang dapat menggunakan gas dari pipa transmisi Cisem Tahap I di Kendal dan Batang sekitar 40 industri. Tidak hanya memberi keuntungan untuk industri, pipa Cisem juga akan memberikan nilai tambah bagi masyarakat melalui gas untuk rumah tangga. "Setelah selesainya pipa Cisem Tahap II, diharapkan terdapat potensi gas untuk Jaringan Gas Kota (Jargas) minimal 5 MMSCFD atau sekitar 300.000 rumah tangga. Khusus untuk Kendal sendiri terdapat potensi jargas sekitar 10.000 rumah tangga," ungkap Dirjen Tutuka.

Proyek pipa transmisi Gas Cisem Tahap I dibangun sepanjang 60 kilometer (km) dengan diameter pipa 20 inci dan menelan biaya Rp1,13 triliun. Termasuk untuk membangun Stasiun Gas ESDM di Semarang dan Batang. Sementara itu, konstruksi tahap kedua Batang—Cirebon—Kandang Haur akan dimulai tahun depan dan diperkirakan menyerap dana Rp3,34 triliun. Dengan begitu, total biaya proyek strategis nasional ini mencapai Rp4,47 triliun.

Pekerjaan konstruksi terintegrasi rancang bangun pembangunan pipa transmisi gas bumi Cirebon-Semarang Tahap I (Ruas Semarang-Batang) dilaksanakan secara multiyears (tahun jamak) 2022 dan 2023 selama 15 bulan terhitung mulai 23 Mei 2022 sampai dengan 22 Agustus 2023. Pekerjaan konstruksi yang dilakukan yakni, pembangunan jalur pipa gas diameter 20 inci sepanjang kurang lebih 60 Km dan pembangunan Stasiun Gas ESDM Semarang dan Batang.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait