“Pembangunan kantor bupati ini telah kita perjuangkan kurang lebih dua tahun, dan Insyaallah bisa kita nikmati di tahun 2026. Masih banyak hal lain yang perlu kita perjuangkan bersama,”tambahnya.
Di akhir sambutan, Bupati Saipul A. Mbuinga mengajak seluruh ASN untuk tetap bersyukur, menjaga semangat, dan tidak berlarut dalam keluhan di tengah keterbatasan yang ada.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh ASN yang telah melaksanakan tugas secara maksimal di tahun 2025.
Mari kita sambut kerja-kerja pengabdian di tahun 2026 dengan semangat. Insyaallah apa yang menjadi harapan masyarakat dapat kita wujudkan. Tetap semangat bekerja, mengabdi sebagai abdi masyarakat dan abdi negara,”pungkasnya.