Meski memiliki beragam manfaat, dokter Dian mengingatkan masyarakat untuk memperhatikan cara konsumsi dan dosis yang aman. Biji pepaya dapat dikonsumsi setelah dihaluskan atau dikeringkan menjadi teh herbal.
"Konsumsi berlebihan tidak dianjurkan, cukup 1–2 sendok makan per hari. Sebaiknya berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu, terutama bagi yang memiliki kondisi kesehatan tertentu atau sedang mengonsumsi obat-obatan," pungkasnya.