"Saya berharap event ini dapat melahirkan atlet muaythai Indonesia yang mampu mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional," ujar Angela.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo mengatakan para atlet yang lolos Kejurnas kali ini akan mengikuti PON XXI 2024 yang diselenggarakan di Aceh dan Sumatra.
"Selamat kepada semua atlet yang telah meraih prestasi terbaik. Pesan saya jangan berpuas diri dengan prestasi yang diraih di Kejurnas Babak Kualifikasi PON XXI 2024. Jadikan ini sebagai awal prestasi untuk mengibarkan bendera merah putih di ajang internasional," katanya.
Pertandingan Basket
Wamenparekraf Angela bersama Menpora Dito juga berkesempatan menghadiri dan menonton secara langsung Babak Final Pertandingan Basket 3x3 di DBL Arena Surabaya, Sabtu (26/8/2023).
Keduanya tampak sangat antusias melihat pertandingan yang cukup memacu adrenalin tersebut.
Wamenparekraf Angela turut memberikan penghargaan kepada para atlet yang meraih posisi champion, runner up, dan Most Valuable Player (MVP) 3x3 competition seri Putri. dilansir kemenparekraf.go.id