Beranda Jalan-jalan Sensasi Berlayar dengan Kapal Phinisi di Perairan Kepulauan Riau

Sensasi Berlayar dengan Kapal Phinisi di Perairan Kepulauan Riau

Kali ini provinsi yang menjadi gerbang wisata bahari Indonesia itu untuk pertama kalinya menghadirkan layanan berlayar dengan kapal phinisi

0
Istimewa

CARAPANDANG - Kepulauan Riau (Kepri) terus berinovasi menghadirkan layanan baru bagi wisatawan. Kali ini provinsi yang menjadi gerbang wisata bahari Indonesia itu untuk pertama kalinya menghadirkan layanan berlayar dengan kapal phinisi sambil menikmati lanskap perairan di Kepri yang menakjubkan.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno berkesempatan menikmati pengalaman berlayar sambil menikmati sunset dengan latar belakang jembatan Barelang yang menjadi ikon kota Batam.

"Sunsetnya indah sekali, view nya keren, dan makanannya super enak dari Kopak 007 seafood. Saya merekomendasikan wisatawan untuk menjajal," ujar Menparekraf Sandiaga Uno dari atas Kapal Phinisi Dragon Net yang dioperasikan Batam Island Getaway, Senin (1/1/2023).

Layanan berlayar dengan Kapal Phinisi memang bukan produk wisata baru di Tanah Air. Namun untuk di perairan Kepri, ini menjadi yang pertama dan menjadi salah satu daya tarik menarik. 

Kapal phinisi tersebut menyediakan sejumlah fasilitas mulai dari tempat tidur, makanan, dan masih banyak lagi. Wisatawan bisa mencoba untuk menjajal paket 4 hari 3 malam atau 3 hari 2 malam.  

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait