Investor menyambut gagasan puncak suku bunga yang semakin dekat, sementara tampaknya semakin besar kemungkinan bahwa AS akan terhindar dari resesi, kata analis PVM Tamas Varga.
Data baru yang dirilis pada Jumat (28/7), menunjukkan beberapa ekonomi teratas zona euro menunjukkan ketahanan yang tidak terduga pada kuartal kedua, bahkan ketika sejumlah indikator menunjukkan kelemahan baru di masa depan, karena kelemahan manufaktur dan jasa-jasa melambat.
Sementara itu, para pembuat kebijakan di China telah berjanji untuk meningkatkan langkahlangkah stimulus untuk memperkuat pemulihan pasca-COVID setelah ekonomi terbesar kedua di dunia itu tumbuh dengan kecepatan yang lemah pada kuartal kedua. dilansir antaranews.com