Beranda Jalan-jalan Kala Senja Pantai Nirwana di Tanah Buton

Kala Senja Pantai Nirwana di Tanah Buton

Nirwana, kata yang berasal dari bahasa Melayu ini berarti surga

0
1,767
Istimewa

Selain menikmati pemandangan di permukaan laut, di Pantai Nirwana bisa juga dinikmati pemandangan bawah lautnya. Dengan diving, bisa terlihat pemandangan terumbu karang yang indah. Bagi warga Kota Bau-Bau, Pantai Nirwana tidak hanya sebatas lokasi rekreasi saja. Ada beberapa warga yang memanfaatkan Pantai Nirwana sebagai kegiatan terapi untuk mengobati beberapa jenis penyakit seperti asma dan gangguan saluran pernapasan. Ini hanya dilakukan dengan cara berendam dalam kesegaran air laut pantai. Meski belum banyak yang mengetahui kebenaran teori tersebut, bagi yang sudah mencobanya mereka percaya bahwa hal tersebut memang berkhasiat.

Di pantai ini tersedia jasa penyewaan ban untuk berenang maupun jasa penyewaan perlengkapan selam yang lengkap. Pengunjung juga bisa menggunakan fasilitas Gode-Gode yakni sejenis gubuk yang dapat digunakan untuk beristirahat dan melepas penat. Beberapa warung makan dan restoran juga bisa ditemukan di sekitar kawasan pantai, begitu juga dengan tempat penginapan. Ada banyak penginapan yang tersedia di sekitar kawasan ini dengan harga yang beragam.

Selain-menikmati-pemandangan-di-permukaan-laut-di-Pantai-Nirwana-bisa-juga-dinikmati-pemandangan-baw

Di sekitar Pantai Nirwana ada tempat pembudidayaan rumput laut yang dikelola oleh nelayan setempat, dan ada pula pemandangan pulau kecil yang mengapung di atas laut yaitu Pulau Kadatua dan Pulau Siompu. Tak jauh dari lokasi Pantai Nirwana juga terdapat sebuah gua dengan permandian air payau memanjang sekitar 50 meter, masyarakat menyebutnya Gua Moko.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait