“Mewakili Pemerintah Daerah Kabupaten Pohuwato Saya mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada Kafilah Kabupaten Pohuwato yang meraih prestasi, saya berharap momentum MTQ ini menjadi awal yang baik untuk melakukan persiapan yang lebih matang lagi kedepannya.
"Kepada para Kafilah yang belum berhasil meraih prestasi agar jangan berkecil hati karena semangat bermusabaqah untuk meraih penghargaan tidak selayaknya sampai menggeser niat ikhlas untuk meningkatkan syiar Islam.
“Bila ada kekurangannya agar bisa dievaluasi dan bila ada kelebihannya agar bisa ditingkatkan agar menjadi lebih baik lagi.
"Penyelenggaraan MTQ tersebut semoga dapat memperkokoh jiwa akhlakul karimah serta mampu menerapkan ide-ide besar yang mulia untuk membangun kemaslahatan seluruh umat, diiringi dengan ukhuwah islamiyah, ukhuwah wathaniyah, dan ukhuwah basyariyah yang terjalin kuat demi mewujudkan Daerah Provinsi Gorontalo menjadi daerah Baldatin Thayyibatun Wa Rabbun Ghafur.
Diketahui untuk Kabupaten Pohuwato sendiri mengutus 45 Kafilah yang mengikuti berbagai lomba kegiatan, dengan Hasil perolehan 3 Emas, 7 perak dan 4 perunggu.
Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan piala bergilir serta pemberian piala kepada para pemenang lomba MTQ ke-XI tingkat Provinsi Gorontalo.
Penyelenggaraan Penutupan MTQ ke XI Tingkat Provinsi Gorontalo diakhiri dengan penekanan sirene secara serentak.