Beranda Kabupaten Pohuwato Tragedi SAM Air di Pohuwato, Plt Bupati Suharsi Igirisa Harap Bandara Kembali Beroperasi Normal

Tragedi SAM Air di Pohuwato, Plt Bupati Suharsi Igirisa Harap Bandara Kembali Beroperasi Normal

Bertempat di Polres Pohuwato, Plt. Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa, menghadiri kegiatan tindak lanjut kecelakaan pesawat PK-SMH milik SAM Air yang terbang dari Gorontalo menuju Pohuwato.

0
Bertempat di Polres Pohuwato, Plt. Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa, menghadiri kegiatan tindak lanjut kecelakaan pesawat PK-SMH milik SAM Air yang terbang dari Gorontalo menuju Pohuwato.

POHUWATO, CARAPANDANG - Bertempat di Polres Pohuwato, Plt. Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa, menghadiri kegiatan tindak lanjut kecelakaan pesawat PK-SMH milik SAM Air yang terbang dari Gorontalo menuju Pohuwato.

Pertemuan ini dihadiri Kapolda Gorontalo, Irjen Pol. Drs. Pudji Prasetijanto Hadi, M.H., Danrem Brigjen TNI Hari Pahlawantoro, Dandim 1313/Pohuwato Letkol Inf Madiyan Surya, S.Hub.Int., M.Han, Kapolres Pohuwato AKBP Winarno, S.H., S. IK, serta perwakilan dari SAM Air dan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT).

Dalam kesempatan tersebut, Plt. Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa, menyampaikan belasungkawa mendalam kepada keluarga korban kecelakaan pesawat SAM Air.

"Sebagai pemerintah daerah, kami menyampaikan belasungkawa yang paling mendalam kepada keluarga korban. Kami sangat menyayangkan kejadian ini, meskipun ini adalah kehendak Allah. Kami sangat bangga bandara ini telah beroperasi dan menjadi kebanggaan masyarakat Pohuwato," ujarnya.

Menurut Suharsi, kecelakaan ini sangat memukul perasaan masyarakat dan pemerintah daerah. Ia berharap agar bandara tersebut dapat segera beroperasi kembali demi memenuhi harapan masyarakat.

"Kami berharap agar bandara ini tetap beroperasi dengan baik dan agar trauma masyarakat dapat dipulihkan. Kami berharap kerja sama dengan pemerintah provinsi dan pusat dapat terus berlanjut, serta adanya pesawat pengganti agar masyarakat kembali yakin untuk menggunakan bandara ini," tambahnya.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here