Beranda Film Tom Holland Akan Tampil Dalam Film Pendek Bertajuk “Last Call"

Tom Holland Akan Tampil Dalam Film Pendek Bertajuk “Last Call"

Film yang skenarionya ditulis oleh Will South dan diproduksi oleh Marie-Elena Dyche ("The Blind") ini berusaha untuk mengeksplorasi kesehatan mental.

0

CARAPANDANG - Tom Holland akan tampil dalam film pendek bertajuk “Last Call" akan tayang perdana di Festival Film Tribeca. Film pendek ini disutradarai oleh adik laki-lakinya Harry Holland dan juga menampilkan Lindsay Duncan, demikian laporan dari Variety, Selasa (25/4) waktu setempat. “Last Call” bercerita tentang Kate, seorang ibu yang putus asa yang mencoba berhubungan kembali dengan putranya.

Film yang skenarionya ditulis oleh Will South dan diproduksi oleh Marie-Elena Dyche ("The Blind") ini berusaha untuk mengeksplorasi kesehatan mental.

Untuk itu Harry Holland melakukan penelitian ekstensif, berkonsultasi dengan badan amal dan individu, sebagai bagian dari proyek.

“Saya ingin membuat film untuk mendorong percakapan tentang kelemahan mental kita, yang semakin terekspos oleh dunia modern ini,” kata Harry Holland.

Harry Holland sebelumnya menyutradarai film pendek "In The Middle of the Night" serta video musik dan dokumen mini. Dia saat ini juga dikabarkan sedang mengerjakan proyek fitur pertamanya. Tribeca dijadwalkan berlangsung dari 7 hingga 18 Juni, menampilkan 109 film fitur dari 127 pembuat film di 36 negara.


LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait