Beranda Kabupaten Pohuwato Syarif Mbuinga Resmi Daftarkan Diri Balon Anggota DPD RI di Pemilu 2024

Syarif Mbuinga Resmi Daftarkan Diri Balon Anggota DPD RI di Pemilu 2024

Mantan Bupati Pohuwato dua periode Syarif Mbuinga resmi mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD-RI) pada Pemilu 2024 mendatang di kantor KPU Provinsi Gorontalo, Senin (8/5/2023).

0
Mantan Bupati Pohuwato dua periode Syarif Mbuinga resmi mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD-RI) pada Pemilu 2024 mendatang di kantor KPU Provinsi Gorontalo, Senin (8/5/2023).

Laporan: Hamid Toliu

POHUWATO, CARAPANDANG.COM - Mantan Bupati Pohuwato dua periode Syarif Mbuinga resmi mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD-RI) pada Pemilu 2024 mendatang di kantor KPU Provinsi Gorontalo, Senin (8/5/2023).

Syarif Mbuinga bersama rombongan datang ke kantor KPU Provinsi Gorontalo pada pukul 11.29 WITA. Syarif menyerahkan berkas pendaftaran model B yang diterima langsung oleh Ketua KPU Provinsi Gorontalo, Fadliyanto Koem yang juga disaksikan oleh anggota KPU Provinsi Gorontalo Hendrik Imran, Selvi Katili, Ramli Ondang Djau dan Sekretaris KPU Provinsi Mukti Abdul Latif Mile beserta Bawaslu Provinsi Gorontalo.

"Saya secara resmi mendaftar sebagai Bakal Calon anggota DPD RI, dan Alhamdulillah proses pendaftaran tadi berjalan dengan baik dan lancar," ungkap Syarif Mbuinga.

Ada tiga kriteria atau persyaratan yang diperiksa oleh KPU provinsi sebagai dokumen yang harus dipenuhi sebagai Bakal Calon anggota DPD RI. Dokumen tersebut kata Syarif telah memenuhi syarat dan diterima KPU Provinsi Gorontalo.

"Dari tiga kriteria yang diperiksa oleh KPU sebagai dokumen yang harus dipenuhi. KPU tadi telah menyetakan bahwa dokumen yang kami serahkan telah memenuhi syarat untuk diterima. Dan selanjutnya KPU akan memeriksa secara detail dokumen yang kami sampaikan pada saat mendaftar tadi," sambungnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here