Beranda Kabupaten Pohuwato RSUD Bumi Panua Terima Penghargaan Sertifikat Akreditasi LAM KPRS Kelulusan Paripurna

RSUD Bumi Panua Terima Penghargaan Sertifikat Akreditasi LAM KPRS Kelulusan Paripurna

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bumi Panua Kabupaten Pohuwato telah menerima penghargaan Sertifikat Akreditasi Rumah Sakit dengan tingkat kelulusan Paripurna dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia yang berlaku sampai 24 Oktober 2027 mendatang.

0
Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bumi Panua Kabupaten Pohuwato telah menerima penghargaan Sertifikat Akreditasi Rumah Sakit dengan tingkat kelulusan Paripurna dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia yang berlaku sampai 24 Oktober 2027 mendatang.

Menurut Bupati Saipul Mbuinga, akreditasi menjadi komitmen pemerintah daerah bersama RSUD Bumi Panua untuk terus meningkatkan mutu layanan rumah sakit kepada masyarakat.

“Ya, akreditasi rumah sakit itu kunci memperbaiki kualitas layanan, yang Alhamdulillah apa yang telah kita lakukan beroleh hasil yang baik dengan harapan kedepan bisa dipertahankan," pungkas bupati.

Terakhir, ucapan terima kasih kepada seluruh civitas hospitalia RSUD BP atas dukungan dan kerja samanya untuk mencapai akreditasi dengan Predikat Paripurna.

“Harapan saya bukan hanya mendapatkan sertifikat, akan tetapi harus bisa mempertahankan kualitas dan mutu pelayanan serta keselamatan pasien yang menjadi prioritas utama," tutup Bupati Saipul Mbuinga.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here