Beranda Kabupaten Pohuwato Program Pembangunan Rumah Lansia Tuai Kritik

Program Pembangunan Rumah Lansia Tuai Kritik

Pasalnya, bantuan rumah yang seharusnya diperuntukkan bagi para lanjut usia ternyata disalahgunakan.

0
374
Pasalnya, bantuan rumah yang seharusnya diperuntukkan bagi para lanjut usia ternyata disalahgunakan.

Laporan: Hamid Toliu

POHUWATO, CARAPANDANG - Program pembangunan rumah lansia yang diinisiasi oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia (PUPR RI) di Kabupaten Pohuwato menuai kritik.

Pasalnya, bantuan rumah yang seharusnya diperuntukkan bagi para lanjut usia ternyata disalahgunakan. Di lapangan, rumah-rumah tersebut tidak lagi dihuni oleh para lansia yang membutuhkan, melainkan oleh orang lain yang bukan menjadi target penerima bantuan.

Salah satu warga yang enggan disebutkan namanya mengungkapkan keprihatinannya terhadap kondisi ini. Menurutnya, rumah yang seharusnya dihuni oleh lansia kini ditempati oleh orang yang memiliki kendaraan mewah dan tidak sesuai lagi dengan peruntukannya.

"Sebenarnya, rumah lansia itu dihuni oleh lansia. Namun faktanya, data dari Dinas Perumahan dan Pemukiman (Perkim) menunjukkan sebaliknya", ujar dia, kepada Wartawan, di Marisa, Senin (29/07/2024).

Menurutnya lagi, bahwa ada informasi yang menyebutkan penghuni rumah lansia adalah orang-orang yang memiliki kekuatan tertentu, bukan lagi lansia yang membutuhkan. Hal ini tentu dianggap sebagai salah satu bentuk ketidakadilan dan perlu mendapatkan perhatian serius.

"Ada info dari orang dalam bahwa orang-orang yang tinggal dan berpenghuni itu adalah orang-orang kuat, itu intinya. Jelas ini tidak sesuai peruntukannya karena semua orang-orang disitu adalah pilihan, pesanan, orang-orang tertentu dan ada orang kuat yang mengamankan", ujar dia.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here