Usai melakukan pertemuan dengan masyarakat pemilik lahan, Saipul kembali menuju lokasi tersebut untuk memastikan bahwa plat duiker tersebut sudah teralas dengan papan. Karena kalau itu putus maka akan terisolir Desa Puncak Jaya.
Dilaporkan pula, sebagaimana komunikasi Kadis PUPR, Risdiyanto Mokodompit dengan Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Gorontalo, bahwa plat duiker itu akan segera ditangani secara permanen di tahun depan. Karena jalan tersebut merupakan kewenangan balai karena masuk pada jalan nasional.