Laporan: Hamid Toliu
POHUWATO, CARAPANDANG.COM - Pemerintah Daerah Kabupaten Pohuwato menggelar tausiah dan zikir dalam rangka perayaan tahun baru islam 1 Muharam 1445 Hijriah di Masjid Agung Baiturrahim, Pohuwato, Selasa, (18/7/2023).
Perayaan tahun baru islam 1445 H tingkat Kabupaten Pohuwato yang mengusung tema "Dengan Semangat Tahun Baru Islam 1 Muharam 1445 H Mari Berhijrah Menuju Pribadi yang Bertakwa dan Berakhlakul Karimah" dihadiri Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa, Sekretaris Daerah, Iskandar Datau, Kakan Kemenag, Rais Abaidata, Dandim 1313 Pohuwato, Aribowo Dwi Hartanto, Waka Polres Pohuwato, Ade Dermawan, Ketua LPTQ, Pohuwato, Ibrahim Noer, pimpinan OPD di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Pohuwato, Tim Kerja Bupati, pemangku adat, ASN dan masyarakat, hadir pula Gus Aniq Nawawi pembawa tausiah.
Kegiatan diawali dengan zikir dan doa pisah tahun 1444 H, kemudian salat magrib berjemaah dan dilanjutkan dengan tausiah serta doa sambut tahun baru 1 Muharam 1445 Hijriah dan diakhiri salat isya berjemaah.
Atas nama pemerintah daerah, Wabup Suharsi Igirisa memberikan apresiasi dan terima kasih kepada panitia penyelenggara perayaan tahun baru islam terutama kepada kaum muslimin dan muslimat yang telah meluangkan waktu, tenaga, dan pikiran demi merayakan tahun baru Islam 1445 H.