Beranda Edukasi Peran Nyata Komite Basket SMPN 1 Kota Bekasi

Peran Nyata Komite Basket SMPN 1 Kota Bekasi

Ketua komite basket SMPN 1 Kota Bekasi, Agus Arga Disastra, menjelaskan bagaimana komite menjadi jembatan bagi pelatih, orang tua, siswa, dan sekolah guna menggapai hasil terbaik di setiap aktivitas olahraga basket SMPN 1 Kota Bekasi.

0
Ketua komite basket SMPN 1 Kota Bekasi, Agus Arga Disastra, menjelaskan bagaimana komite menjadi jembatan bagi pelatih, orang tua, siswa, dan sekolah guna menggapai hasil terbaik di setiap aktivitas olahraga basket SMPN 1 Kota Bekasi.

“Alhamdulillah, dukungan luar biasa didapat dari semua lini baik sekolah maupun orang tua. Sekolah memberikan dispensasi dan operasional yang tentunya sangat berarti bagi tim. Orang tua juga memberikan dorongan kepada anak dengan luar biasa, tidak jarang juga, hampir di semua kegiatan orang tua berperan melalui patungan atau urunan dana dan lain sebagainya,” ungkapnya.

SMPN 1 Kota Bekasi menjadi satu-satunya di kota Bekasi yang diundang untuk mengikuti “Kejuaraan Nasional Bola Basket 5x5 Antar Pelajar Scorpio Cup XVI 2023” yang dilaksanakan pada tanggal 26 Januari s.d. 4 Februari 2024 di GOR Padjajaran Bandung.

Untuk menghadapi kejuaraan tersebut, Agus mentargetkan menjadi yang terbaik yaitu juara.

“Target kejuaraan besok yaitu juara. Kita selalu mentargetkan untuk menjadi juara. Berbekal di Kota Bekasi sendiri bahwa kita teratas, tentu semakin menambah motivasi untuk menjadi juara di Bandung nanti,” jelasnya.

“Persiapan yang dilakukan yaitu latihan setiap hari Sabtu dimulai pukul 12.00 sampai 14.00 WIB. Dan untuk tim inti ada latihan tambahan di setiap hari Kamis jam 16.00 sampai jam 18.00 WIB. Selain itu anak-anak juga dijaga kondisinya. Buat anak-anak sendiri yang pertama itu sekolah dan yang utama adalah basket,” tambahnya.

Tim pelatih juga memiliki peran penting dalam pemilihan pemain untuk kejuaraan nanti.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait