Sementara barang non-subsidi, lanjut Muzna, disediakan oleh sejumlah pihak pengusaha dan retail, yaitu: Indomaret, PT. Awet, dan UMKM Kreatif Olineyaa Craft.
Muzna Giasi menyebutkan, pihaknya akan melakukan Gerakan Pangan Murah di 13 lokasi yang tersebar di Kabupaten Pohuwato. “Dan Pangan Murah yang digelar di Pantai Pohon Cinta ini merupakan Gerakan Pangan Murah serentak secara nasional", pungkas Muzna Giasi.
Momen Pangan Murah di Wisata Pantai Pohon Cinta itu, Wakil Bupati Pohuwato Suharsi Igirisa dan Muzna Giasi ikut memantau langsung para warga yang mengantri untuk membeli barang kebutuhan pokok subsidi hingga ludes terjual, dibantu sejumlah Aparatur Sipil Negara di Dinas Pangan Pohuwato.