Beranda Edukasi Mendikbudristek: Pagu Anggaran 2025 Fokus Penuhi Kebutuhan dan Kesejahteraan GTK

Mendikbudristek: Pagu Anggaran 2025 Fokus Penuhi Kebutuhan dan Kesejahteraan GTK

Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim menjelaskan, kementerian akan memanfaatkan pagu anggaran 2025 untuk fokus memenuhi kebutuhan serta kesejahteraan guru maupun tenaga pendidik.

0
Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim menjelaskan, kementerian akan memanfaatkan pagu anggaran 2025 untuk fokus memenuhi kebutuhan serta kesejahteraan guru maupun tenaga pendidik.
Sebagaimana diketahui, Presiden RI Joko Widodo dalam pidato Penyampaian RUU APBN Tahun Anggaran 2025 dan Nota Keuangan pada Sidang Paripurna DPR RI Tahun Sidang 2024-2025 menyebutkan total alokasi anggaran pendidikan sebesar Rp722,6 triliun yang akan dialokasikan untuk beberapa program prioritas presiden terpilih.

Adapun beberapa program tersebut, di antaranya peningkatan gizi anak sekolah, renovasi sekolah, dan pengembangan sekolah unggulan. Selain itu, anggaran pendidikan juga untuk perluasan program beasiswa, pemajuan kebudayaan, penguatan perguruan tinggi kelas dunia, serta untuk pengembangan riset.
  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait