Beranda Edukasi Mahasiswa PKL UMM-Unisma Adakan Workshop Patriotisme dan Moderasi Beragama

Mahasiswa PKL UMM-Unisma Adakan Workshop Patriotisme dan Moderasi Beragama

Patriotisme dan moderasi beragama untuk mewujudkan karakter yang berakhlak dan berilmu di lingkungan sekolah"

0
Mahasiswa PKL UMM-Unisma Adakan Workshop Patriotisme dan Moderasi Beragama

CARAPANDANG - Mahasiswa Praktek Kerja Lapangan (PKL) mengadakan kegiatan seminar kependidikan yang mengangkat tema "patriotisme dan moderasi beragama untuk mewujudkan karakter yang berakhlak dan berilmu di lingkungan sekolah" Jumat 15 September 2023.

Tujuan diadakanya kegiatan ini ialah sebagai wadah kepada siswa agar berkontribusi dalam hal memiliki akhlak yang baik dan jiwa yang selalu rela berkorban sehingga menjadikan sekolah yang lebih baik dalam hal akhlak dan ilmu.

Kegiatan ini di ikuti oleh 4 perwakilan yang diambil dari kelas 11. Dikarenakan kelas 10 sedang mengikuti kegiatan P5 dan kelas 12 sedang mengikuti kegiatan SUT ke Surabaya dan Bali, sehingga yang dapat menjadi peserta hanya perwakilan dari kelas 11.

Acara ini berlangsung di ruang multi media SMAN 4 Malang. acara dibuka oleh moderator dengan rangkaian acara pembukaan salah satunya menyanyikan lagu Indonesia raya dan sambutan dari Kepala Sekolah (Dr. Hari Wahjono, M.Pd)

Mengenai tema workshop yang dipilih, beliau memberikan tanggapan positif sangat mendukung serta memberikan motivasi dan wejangan “ materi ini sangat dibutuhkan untuk ditanamkan dalam diri siswa semuanya agar bisa memiliki jiwa- jiwa yang berani dan bertanggung jawab atas apa semua yang ingin dilakukan sehingga bisa memiliki akhlak dan ilmu yang selalu bermanfaat untk bangs akita”.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait