Beranda Kesehatan Ini Yang Tubuh Kamu Alami Jika Rutin Mengkonsumsi Pisang Tiap Pagi

Ini Yang Tubuh Kamu Alami Jika Rutin Mengkonsumsi Pisang Tiap Pagi

Pisang mengandung karbohidrat kompleks, serat pangan, kalium, vitamin B6, vitamin C, serta senyawa antioksidan

0
Manfaat pisang bagi tubuh

CARAPANDANG - Mengonsumsi pisang di pagi hari menjadi kebiasaan yang banyak dilakukan masyarakat karena praktis, murah, dan mudah dikombinasikan dengan menu sarapan lain.

Namun di balik kesederhanaannya, sejumlah penelitian menunjukkan bahwa konsumsi pisang secara rutin dapat memberikan dampak nyata bagi kesehatan tubuh.

Pisang mengandung karbohidrat kompleks, serat pangan, kalium, vitamin B6, vitamin C, serta senyawa antioksidan.

Kandungan ini berperan dalam menjaga fungsi metabolisme, kesehatan jantung, pencernaan, hingga kestabilan energi sepanjang hari.

Berikut beberapa perubahan yang terjadi pada tubuh jika rutin mengonsumsi pisang setiap pagi, berdasarkan kajian ilmiah.

Energi Tubuh Lebih Stabil

Pisang mengandung karbohidrat alami berupa glukosa, fruktosa, dan sukrosa yang mudah diserap tubuh sebagai sumber energi cepat. Menurut data United States Department of Agriculture (USDA), satu buah pisang ukuran sedang menyediakan sekitar 105 kalori dan 27 gram karbohidrat.

Harvard T.H. Chan School of Public Health menjelaskan bahwa kombinasi karbohidrat dan serat pada pisang membantu menjaga pelepasan energi secara bertahap sehingga tubuh tidak mudah lemas atau mengalami penurunan gula darah secara drastis di pagi hari.

Pencernaan Lebih Lancar

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait