Beranda Ekonomi Indonesia-Jepang Gelar Temu Bisnis Perluas Aktivitas Perdagangan

Indonesia-Jepang Gelar Temu Bisnis Perluas Aktivitas Perdagangan

Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Perdagangan (Kemendag) menggelar temu bisnis (business matching) bersama Organisasi Perdagangan Luar Negeri Jepang (JETRO) Jakarta untuk mendukung perluasan aktivitas perdagangan bagi kedua negara.

0
istimewa

CARAPANDANG.COM- Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Perdagangan (Kemendag) menggelar temu bisnis (business matching) bersama Organisasi Perdagangan Luar Negeri Jepang (JETRO) Jakarta untuk mendukung perluasan aktivitas perdagangan bagi kedua negara.

“Pada kesempatan ini kami mengajak partner atau mitra dari Jepang untuk bisa lebih berkolaborasi dengan para supplier kita di Indonesia, supaya bisa bekerja sama lebih erat dan mengangkat (sejumlah) sektor (perdagangan) kita ini menjadi supplier (bagi) dunia,” kata Direktur Jenderal Direktorat Promosi Ekspor Nasional Kemendag Fajarini Puntodewi di Jakarta, Selasa.

Adapun tujuan lainnya dari acara antara perusahaan dan peritel (retailer) Jepang di Indonesia dan produk lokal Indonesia ini adalah mempertemukan perusahaan lokal yang dibutuhkan oleh perusahaan Jepang berdasarkan kategori yang diperlukan/diinginkan perusahaan Jepang.

Lebih jauh, Menurut Fajarini, untuk dapat menciptakan keseimbangan dalam menjual produk lokal dan produk impor, serta agar dapat menjual produk lokal Indonesia kualitas ekspor ke pasar luar negeri.

Adapun bentuk dukungan dan kerja sama yang diberikan oleh kedua instansi ini adalah melalui kunjungan langsung ke lokasi ruang pameran produk lokal Indonesia serta melalui penyediaan database daftar perusahaan lokal yang dimiliki oleh Kemendag.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait