Beranda Umum Hari Anak Nasional: Orang Dewasa Wajib Penuhi Hak Anak

Hari Anak Nasional: Orang Dewasa Wajib Penuhi Hak Anak

Anak Indonesia juga memiliki hak untuk bertumbuh kembang sesuai dengan minat dan bakat yang dimiliki

0
istimewa

Tanaya menjelaskan, Forum Anak merupakan organisasi yang dibentuk oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA) untuk menjangkau partisipasi anak, mulai dari desa/kelurahan hingga nasional. “Forum Anak memperjuangkan hak-hak kita sebagai anak Indonesia yang harapannya bisa diwujudkan oleh orang dewasa di sekitar kita, bukan hanya untuk kita yang ada di Forum Anak, tapi juga teman-teman yang ada di daerah. Teman-teman yang masuk ke dalam kepengurusan Forum Anak bisa menyampaikan aspirasi teman di sekitarnya, seperti tetangga atau teman sekolah. Anak punya pendapat dan anak berhak didengarkan,” tutur Tanaya.

Tanaya mengatakan, anak Indonesia juga memiliki hak untuk bertumbuh kembang sesuai dengan minat dan bakat yang dimiliki. Seperti Torres Wistara (13) dan Azalia Salwa Salsabila (11), keduanya turut hadir dalam program “Kick Andy Episode: Biar Kecil tapi Rawit”. Torres adalah anak laki-laki yang sudah mulai melukis sejak berusia 3 tahun. Tidak seperti pelukis pada umumnya, pelukis cilik ini memiliki ciri khas melukis menggunakan kedua tangannya sekaligus. Dengan gaya melukis ekspresif, Torres telah berhasil mengikuti berbagai pameran dan memenangkan perlombaan. Bahkan, lukisannya pernah dibeli oleh warga negara Swiss dan Italia.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait