Beranda Kabupaten Pohuwato Bupati Saipul Hadiri Halal Bihalal Jelang Bulan Suci Ramadan di Kecamatan Randangan

Bupati Saipul Hadiri Halal Bihalal Jelang Bulan Suci Ramadan di Kecamatan Randangan

Saipul A. Mbuinga turut hadir dalam acara halal bihalal yang diselenggarakan oleh pemerintah kecamatan dan desa bersama masyarakat Kecamatan Randangan, di halaman Kantor Kecamatan Randangan, Jum’at, (08/03/2024).

0
Saipul A. Mbuinga turut hadir dalam acara halal bihalal yang diselenggarakan oleh pemerintah kecamatan dan desa bersama masyarakat Kecamatan Randangan, di halaman Kantor Kecamatan Randangan, Jum’at, (08/03/2024).

Laporan: Hamid Toliu

POHUWATO, CARAPANDANG.COM - Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1445 H, Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga turut hadir dalam acara halal bihalal yang diselenggarakan oleh pemerintah kecamatan dan desa bersama masyarakat Kecamatan Randangan, di halaman Kantor Kecamatan Randangan, Jum’at, (08/03/2024).

Acara tersebut diadakan dengan tujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara pemerintah, masyarakat, dan tokoh agama serta menyemarakkan bulan yang penuh berkah ini. Halal bihalal juga diisi dengan ceramah agama yang disampaikan Ust. Kasim Badu. 

Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan harapannya agar bulan ramadan kali ini dapat menjadi momentum bagi semua umat muslim untuk meningkatkan ibadah dan kebaikan serta mempererat hubungan antar sesama. Beliau juga menekankan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan serta meningkatkan kerja sama dalam membangun daerah.

Selanjutnya, Bupati Saipul juga menegaskan pentingnya nilai-nilai kebersamaan dan persaudaraan dalam menjalani bulan ramadan. Bulan ramadan bukan hanya merupakan waktu untuk meningkatkan ibadah kepada Allah SWT, tetapi juga sebagai momentum bagi kita semua untuk saling memaafkan, berbagi, dan berbuat kebaikan kepada sesama. 

Diakhir sambutan, Bupati Saipul mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Pohuwato untuk menjadikan bulan ramadan sebagai momen introspeksi diri, untuk merenungkan perjalanan hidup dan meningkatkan kualitas spiritual serta moral.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here