Beranda Kabupaten Pohuwato 25 Tahun Pengabdian, Alumnus Akabri '98 Lakukan Bakti Sosial

25 Tahun Pengabdian, Alumnus Akabri '98 Lakukan Bakti Sosial

0
Dan sebagai wujud syukur atas hal itu, Alumnus AKABRI 1998 yang diberi nama “NAWAHASTA” setiap tahun menggelar kegiatan bersama salah satunya kegiatan bakti sosial. Seperti yang dilaksanakan oleh 5 (lima) Pejabat Utama (PJU) Polda Gorontalo Tamatan 1998 d

Laporan: Hamid Toliu

POHUWATO, CARAPANDANG.COM - 17 Desember merupakan momentum penting dan bersejarah bagi alumnus AKABRI 98, karena 25 tahun yang lalu, 4(empat) matra Taruna Angkatan Bersenjata Republik Indonesia yang terdiri AAD, AAL, AAU dan AKPOL werving 1995 telah berhasil menyelesaikan pendidikan selama 3(tahun) dan dilantik oleh Presiden RI Dr. (H.C.) K.H. Abdurrahman Wahid di Markas Besar TNI Cilangkap Jakarta.

Dan sebagai wujud syukur atas hal itu, Alumnus AKABRI 1998 yang diberi nama “NAWAHASTA” setiap tahun menggelar kegiatan bersama salah satunya kegiatan bakti sosial. Seperti yang dilaksanakan oleh 5 (lima) Pejabat Utama (PJU) Polda Gorontalo Tamatan 1998 di Dusun Podutuma Desa Teratai Kecamatan Tobongo Kabupaten Gorontalo pagi tadi (15/12/23) yang blusukan memberikan bantuan kepada yang kurang mampu.

Adapun 5 (lima) Pejabat Utama Polda Gorontalo tersebut antara lain, Dirpolairud Kombes Pol Syaiful Alam, Dirreskrimum Kombes Pol. Nur Santiko, Dirsamapta Kombes Pol. Mohammad Zamroni, Ka SPN Kombes Pol. Agus Widodo dan Karolog Kombes Pol. Wahyu Tri Cahyono.

Dirpolairud Kombes Syaful Alam dalam keterangannya saat di wawancarai media mengatakan bahwa kegiatan blusukan memberi bantuan kepada masyarakat merupakan salah satu rangkaian kegiatan yang dilaksanakan oleh Alumnus AKABRI 1998 di Gorontalo dalam memperingati 25 tahun pengabdian.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here