CARAPANDANG - Apple dipastikan akan merilis dua gawai foldable atau gawai lipat miliknya pada 2026 dan salah satunya yang dimaksud ialah iPhone lipat clamshell bernama kode V68.
Untuk produk gawai lipat lainnya, Apple tengah menggodok gawai dengan layar internal berukuran 20,3 inci saat dibuka penuh dan ditenagai oleh chip M5. Entah itu akan menjadi iPad atau Mac masih menjadi hal yang belum pasti.Hal ini memperkuat kabar sebelumnya yang menyebutkan Apple bersiap masuk pasar foldable dengan mengusung model clamshell atau kini lebih awam disebut flip untuk debut di 2026.
Dilaporkan oleh Phone Arena, Sabtu (3/8), Analis Apple di Haitong Securities, Jeff Pu menjadi sosok yang menguatkan kabar-kabar yang telah beredar tentang gadget lipat dari Apple. Ia membocorkan bahwa Apple memang menyiapkan dua gawai lipat untuk rilis di 2026.
Meski demikian nampaknya dibanding iPhone flip, Pu dalam catatannya kepada klien menyebutkan bahwa gawai yang akan dirilis terlebih dahulu ialah iPad atau Mac hybrid pada Q2 di 2026.
Justru iPhone flip yang digadang-gadang bakal menyandingi ponsel-ponsel lipat Android akan dirilis lebih lambat dari yang sudah diperkirakan sebelumnya. Hal ini disebabkan oleh perusahaan yang masih khawatir terhadap daya tahan layar yang digunakan di perangkat tersebut.
Dalam hal pasokan layar, diketahui bahwa pada Mei 2024 Apple telah melakukan kerja sama dengan Samsung untuk menjadi pemasok layar di perangkat foldable.