Beranda Kabupaten Pohuwato Wabup Suharsi Terima Kunjungan DPRD Provinsi Gorontalo

Wabup Suharsi Terima Kunjungan DPRD Provinsi Gorontalo

Suharsi Igirisa didampingi Sekda Iskandar Datau dan Asisten Administrasi Umum, Mohamad Trizal Entengo menerima kunjungan DPRD Provinsi Gorontalo dalam rangka reses masa persidangan ketiga Anggota DPRD Provinsi Gorontalo Dapil Boalemo-Pohuwato, Senin, (12/6/2023).

0
1,087
Suharsi Igirisa didampingi Sekda Iskandar Datau dan Asisten Administrasi Umum, Mohamad Trizal Entengo menerima kunjungan DPRD Provinsi Gorontalo dalam rangka reses masa persidangan ketiga Anggota DPRD Provinsi Gorontalo Dapil Boalemo-Pohuwato, Senin, (12/

Laporan: Hamid Toliu

POHUWATO, CARAPANDANG.COM - Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa didampingi Sekda Iskandar Datau dan Asisten Administrasi Umum, Mohamad Trizal Entengo menerima kunjungan DPRD Provinsi Gorontalo dalam rangka reses masa persidangan ketiga Anggota DPRD Provinsi Gorontalo Dapil Boalemo-Pohuwato, Senin, (12/6/2023).

Hadir dalam pertemuan yang berlangsung di ruang pola kantor bupati itu sejumlah Anggota DPRD Provinsi seperti I wayan Sudiarta, Faisal Rustam, Nani Mbuinga, Sintje Kadji, Nikma Tahir. Juga dihadiri pula staf ahli bupati, dan sejumlah pimpinan OPD.

Selaku pemerintah daerah, Wabup Suharsi dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih dan selamat datang kepada Anggota DPRD Provinsi Gorontalo di bumi panua pohuwato kaitan dengan penyerapan aspirasi (Reses). “Iya kami berharap dalam pertemuan ini banyak melahirkan kebaikan terutama dalam penyerapan aspirasi itu sendiri," kata Suharsi.

Wabup Suharsi juga merasa bersyukur dengan adanya anggaran miliaran yang dialokasikan khusus para Anggota DPRD Provinsi lewat pokok-pokok pikiran (Pokir) DPRD yang mudah-mudahan dapat membantu kita sebagai pemerintah untuk mengentaskan kemiskinan. “Apa yang menjadi aspirasi hari ini sebagaimana yang telah disampaikan kepada kami akan segera kami tindaklanjuti," terang Wabup Suharsi.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here