Beranda Kabupaten Pohuwato Kabid Humas Polda Gorontalo : Berikut Info Arus Lalu Lintas di Lebaran Ketupat 2024

Kabid Humas Polda Gorontalo : Berikut Info Arus Lalu Lintas di Lebaran Ketupat 2024

Polda Gorontalo bersama Polres Gorontalo akan menurunkan 362 personel untuk melakukan pengamanan agar Lebaran ketupat berjalan aman dan lancar, Senin (15/04).

0
560
Polda Gorontalo bersama Polres Gorontalo akan menurunkan 362 personel untuk melakukan pengamanan agar Lebaran ketupat berjalan aman dan lancar, Senin (15/04).

“Jadi perlu menjadi perhatian masyarakat, diharapkan tidak ada yang memarkir Kendaraannya baik roda dua maupun roda empat di bahu jalan apalagi di badan jalan. Jadi parkirnya harus di halaman rumah atau mencari lokasi parkir yang tidak dapat menganggu kelancaran arus lalu lintas,” terangnya.

Dikatakan Desmont, bagi seluruh masyarakat provinsi Gorontalo, khususnya masyarakat Kabupaten Gorontalo yang akan melaksanakan Lebaran Ketupat di Kampung Jawa perlu diperhatikan informasi jalur lalu lintas sebagai berikut: 

— Arus lalu lintas menuju Kota Limboto, melewati jalan Ahmad A. Wahab di simpang empat traffic light Gamma Taruna, belok kiri melalui jalan Reformasi sampai di simpang empat traffic light Patung Berdoa menuju Kampung Jawa melewati Jalan Trans Sulawesi, sampai di Bundaran Tugu Ketupat belok kiri menuju Bundaran Patung Habibie.

— Untuk arus Balik kendaraan roda dua, roda tiga dan roda empat, melewati jalan Trans Sulawesi menuju Tugu Ketupat, arus lalu lintas dialihkan menjadi dua arus yakni : 

1 . Arus Kenderaan belok kiri menuju jalan Daenaa tembus Gorontalo Outer Ring Road, (GORR).

2. Arus Kenderaan jalan terus menuju Pone melewati jalan Samaun Pulubuhu sampai Bundaran Adipura melewati Menara Limboto menuju Simpang Lima Telaga.

Selanjutnya arus lalu lintas dari arah kota Gorontalo yang melewati Batudaa dan Bongomeme diarahkan melalui jalan Batudaa, untuk arus balik dari Bongomeme menuju kota Gorontalo melewati jalan yang sama, melewati jalan Batudaa.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here