Beranda Ekonomi Di Akhir Jabatan, Jokowi Tegas Ingin Pembangunan Tol Langit Rampung

Di Akhir Jabatan, Jokowi Tegas Ingin Pembangunan Tol Langit Rampung

Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali menegaskan untuk mewujudkan visi yang digembar-gemborkan olehnya pada pemilihan presiden (Pilpres) 2019 mengenai pembangunan tol langit.

0
1,365
Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali menegaskan untuk mewujudkan visi yang digembar-gemborkan olehnya pada pemilihan presiden (Pilpres) 2019 mengenai pembangunan tol langit.

CARAPANDANG - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali menegaskan untuk mewujudkan visi yang digembar-gemborkan olehnya pada pemilihan presiden (Pilpres) 2019 mengenai pembangunan tol langit.

Orang nomor satu di Indonesia itu pun memberikan gestur agar tol langit tak hanya menjadi dongeng indah di masa kampanye. Penyebabnya, dia menegaskan pemerintah terus gencar membangun infrastruktur untuk mendukung konektivitas selama 9 tahun terakhir.

Mulai di darat dan laut, hingga membangun infrastruktur udara atau tol langit. Hal ini dia sampaikan saat meresmikan pengoperasian sinyal BTS 4G BAKTI dan akses internet di desa 3T serta pengoperasian integrasi Satelit Satria-1 di Kabupaten Kepulauan Talaud, Provinsi Sulawesi Utara, Kamis (28/12/2023).

"Kami juga bangun tol langit agar seluruh lapisan masyarakat memiliki akses yang setara ke dunia digital," ujarnya dikutip melalui Youtube Sekretariat Presiden.

Meski begitu, dia mengamini bahwa salah satu infrastruktur tol langit, yakni proyek menara telekomunikasi (Base Transceiver Station) BTS 4G Bakti Kominfo sempat mengalami kendala, sebab proyek tersebut dikorupsi. Namun, saat ini proses hukum tengah berjalan.

Oleh sebab itu, Kepala Negara mengaku sempat meminta kepada aparat, baik Kepolisian, Kejaksaan dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) agar menindak tegas semua pelanggaran hukum.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait