Beranda Kabupaten Agam Bupati Agam Andri Warman: Sukses Pemilu Tidak Terlepas dari Kerjasama yang Baik dari Seluruh Pihak 

Bupati Agam Andri Warman: Sukses Pemilu Tidak Terlepas dari Kerjasama yang Baik dari Seluruh Pihak 

Hal ini disampaikan Bupati Agam melalui Asisten I Setdakab Agam, Rahman, saat menghadiri pembukaan rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan perolehan suara hasil Pemilu 2024 tingkat kabupaten, di Balairung Rumah Dinas Bupati Agam, Kamis,(29/2).

0
514
Hal ini disampaikan Bupati Agam melalui Asisten I Setdakab Agam, Rahman, saat menghadiri pembukaan rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan perolehan suara hasil Pemilu 2024 tingkat kabupaten, di Balairung Rumah Dinas Bupati Agam, Kamis,(29/2).

Laporan: Linda Sari

AGAM, CARAPANDANG - Suksesnya pelaksanaan Pemilu Serentak 2024 di Kabupaten Agam, tidak terlepas dari kerjasama yang baik dari seluruh pihak.

Hal ini disampaikan Bupati Agam melalui Asisten I Setdakab Agam, Rahman, saat menghadiri pembukaan rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan perolehan suara hasil Pemilu 2024 tingkat kabupaten, di Balairung Rumah Dinas Bupati Agam, Kamis,(29/2).

“Kita baru saja melalui berbagai tahapan Pemilu Serentak 2024, kini masuk proses rekapitulasi tingkat kabupaten,” ujarnya.

Dengan kerjasama yang terjalin, diyakininya tahapan ini bisa terlaksana aman dan lancar, sehingga hasilnya nanti bisa segera disampaikan ke provinsi.

Hingga kini sudah banyak tahapan kepemiluan dilalui. Maka diyakininya partai politik peserta pemilu dan saksi para calon telah mengetahui hasilnya.

“Namun untuk kepastian data dimiliki, tentu menunggu hasil rekapitulasi dari KPU melalui rapat pleno terbuka ini,” sebutnya.

Sebelum masuk tahapan ini katanya, KPPS berjibaku melakukan pemungutan dan penghitungan suara di TPS, hingga dilakukan rekapitulasi di tingkat kecamatan.

“Kini 16 kotak hasil perolehan penghitungan suara di kecamatan, sudah berada di depan kita. Meski kecil, tapi isinya sangat luar biasa yang akan disampaikan dalam rapat pleno ini,” katanya dihadapan peserta rapat pleno terbuka itu.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait