Beranda Olahraga Brunei Prediksi Indonesia Gunakan Formasi 1-1-8

Brunei Prediksi Indonesia Gunakan Formasi 1-1-8

Shin Tae-yong merespons prediksi Hendra Azam Idris terkait formasi 1-1-8. Ia merasa ucapan kapten Brunei Darussalam tersebut sekadar gurauan belaka

0
1,409
istimewa

CARAPANDANG - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong merespons prediksi Hendra Azam Idris terkait formasi 1-1-8. Ia merasa ucapan kapten Brunei Darussalam tersebut sekadar gurauan belaka.

Sebelumnya, Hendra seraya bercanda saat jumpa pers memprediksi timnas Indonesia menggunakan formasi 1-1-8 untuk menghadapi Brunei. Pernyataan itu karena ia sadar skuad Garuda memburu banyak gol.

Timnas Indonesia terlebih dahulu menjamu Brunei pada babak pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (12/10). Lima hari kemudian giliran pasukan Mario Rivera memainkan laga kandang di Stadion Hassanal Bolkiah.

"Saya merasa pemain Brunei bercanda masalah itu [formasi 1-1-8]. Saya pun berharap para pemain bisa menghargai lawan, begitu juga kita harus menunjukkan yang terbaik. Terlepas lawan tim kuat atau tidak kita harus bisa melakukan [permainan kita]," kata Tae-yong.

Tae-yong mengatakan persiapan yang dilakukan timnas Indonesia buat melawan Brunei sudah oke. Ia menargetkan pasukannya bisa mencetak banyak gol.

Hanya saja, Tae-yong menyadari mencetak banyak gol bukan pekerjaan mudah. Ia meyakini Brunei bakal menumpuk pemain bertahanan dalam pertandingan tersebut.

"Besok tidak ada rotasi pemain di line-up tim dan saya sudah mempersiapkan semuanya agar kita bisa mencetak gol sebanyak mungkin di kandang," ucapnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait