Beranda Umum BBM Satu Harga Merambah Daerah Terpencil Indonesia

BBM Satu Harga Merambah Daerah Terpencil Indonesia

Program BBM Satu Harga merupakan inisiatif pemerintah yang bertujuan untuk mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia

0
825
Istimewa

Sementara itu, pada 2023, realisasi subsidi energi 2023 sebesar Rp159,6 triliun terdiri atas subsidi BBM dan elpiji sebesar Rp95,6 triliun serta subsidi listrik sebesar Rp64 triliun atau lebih tinggi dari target sebesar Rp145,3 triliun terdiri atas subsidi BBM dan elpiji Rp74,8 triliun dan subsidi listrik Rp70,5 triliun.

Secara volume, sejak 2017 Pertamina telah menyalurkan sekitar 1,2 juta kiloliter (kl). Sepanjang 2023 hingga Oktober, BUMN migas tersebut sudah menyalurkan 449 ribu kl ke SPBU BBM Satu Harga yang telah selesai dibangun pada 2023.

Satu hal, Menteri ESDM Arifin Tasrif meyakini program BBM Satu Harga bisa menutup celah terjadinya kemungkinan penyelundupan BBM. Sebab, harga bahan bakar di seluruh wilayah kini sama rata.

Satu hal, sebelum ada Program BBM Satu Harga masyarakat di daerah 3T harus mengeluarkan uang yang besar untuk membeli BBM. Namun dengan adanya program ini mereka mendapatkan harga yang sama dengan daerah lain. dilansir indonesia.go.id

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait