Beranda Kabupaten Pohuwato Babinsa Koramil 1313/02 Cepat Tanggap Padamkan Kebakaran Rumah Warga di Buntulia

Babinsa Koramil 1313/02 Cepat Tanggap Padamkan Kebakaran Rumah Warga di Buntulia

0
Babinsa Koramil 1313-02/Marisa dengan cepat tanggap membantu memadamkan api besar melanda rumah warga di Desa Buntulia

POHUWATO, CARAPANDANG - Babinsa Koramil 1313-02/Marisa dengan cepat tanggap membantu memadamkan api besar melanda rumah warga di Desa Buntulia, Kecamatan Buntulia, Kabupaten Pohuwato, Jumat (1/11) pagi

Diketahui, api membakar dua unit rumah milik warga setempat dan satu gedung kantor PDAM Tirta Malango. Peristiwa terjadi sekitar pukul 10.50 WITA di kompleks PDAM Tirta Malango, Jln. Trans Sulawesi

Menurut laporan di lapangan, kebakaran bermula ketika seorang anak bernama Yoli Tantu (11), keponakan dari Kusno Bagu, salah satu pemilik rumah, sedang bermain korek api di kamar depan

Api kemudian membesar dan menyebar ke seluruh bagian rumah. Saksi mata, Stenli Fander Star, sempat berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya, namun kobaran api terus membesar hingga ia meminta bantuan warga sekitar

Sekitar pukul 11.00 WITA, api semakin hebat dan merambat ke gedung pelayanan PDAM Tirta Malango

Upaya pemadaman dilakukan setelah petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi pada pukul 11.06 WITA. Tim gabungan dari TNI, Polri, Damkar Kabupaten Pohuwato, dan BPBD turut membantu menaklukkan kobaran api yang akhirnya berhasil dipadamkan sepenuhnya pada pukul 12.08 WITA.

Kebakaran ini tidak menimbulkan korban jiwa, namun kerugian material diperkirakan mencapai lebih dari Rp200 juta.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here